Contoh RPP Kelas 2 Semester 2 berkarakter

Sebelum masuk kepada penjabaran RPP, maka perlu kita perhatikan hal-hal pokok pembahasan pelajaran agama di kelas 2. 

Tema pelajaran pendidikan Agama Kristen di kelas 2 SD adalah: "Tuhan Mengasihi Semua Orang". Melalui tema ini, peserta didik bukan sekedar tahu bahwa Tuhan mrngasihi semua orang, melainkan juga mampu meresponsnya dengan cara mengasihi semua orang. Peserta didik diajak untuk belajar mengasihi orang-orang yang berbeda suku bangsa, budaya, bahasa dan bahkan agama.

Untuk sampai pada tahap ini peserta didik perlu terlebih dahulu memahami bahwa dirinya dikasihi Tuhan. Peserta didik juga perlu memahami dan mengebal orang-orang terdekat di dalam hidupnya.

Di kelas 2 peserta didik akan belajar memahami lebih dalam dan lebih luas tentang pengenalan dan hubungannya dengan orang-orang lain. Untuk itu peserta didik perlu diajak mengebal kenyataan yang ada di sekitarnya dan di dalam pergaulan sehari-harinya, bahwa di dalam masyarakat Indonesia terdapat kehidupan bersama dari orang-orang yang berbeda-beda (masyarakat plural). Perbedaan itu meliputi suku, budaya, agama, tingkat sosial, dan sebagainya.

Melalui proses pembelajaran, peserta didik diharapkan dapat mengerti bahwa arti atau makna hidup hanya dapat dirasakan dalam hubungannya dengan sesama.
Setelah memahami karakteristik pelajaran kelas 2, maka anda dapat melihat contoh dan mendownload RPP untuk kelas 2(dua),di bagian page halaman blog ini.






No comments:

Post a Comment

Komentar Anda